.

Selasa, 14 Mei 2013

IMAM SIBAWEH ULAMA BAHASA



  1. Assalamu'alaikum sahabat yang di rahmati Allah SWT
    semoga kita dalam kenikmatan iman yang selalu dijaga oleh Allah SWT,

    Postingan kali ini adalah mengenai riwayat Imam sibaweh yang mana beliau adalah seorang ulama' besar yang karianya kita nikmati dan belajari bersama di dalam pembelajaran bahasa arab.
    sebelum meneruskan membaca dengan ta'dhim penulis mengajak kita untuk kirim fatihah ke pengarang dan dosen kita yang mengenalkan kita kepada ulama' besar Imam Sibaweh . khusushon li KH.DR.FACHRUL GHAZI ,LC.MA

    A. 
    Biografi
Nama lengkapnya Abu Basyar Amr bin Utsman bin Qanbar. ‘Sibawaehi” sendiri sebenarnya adalah julukan, tetapi julukan ini lebih dikenal daripada nama aslinya sendiri. Julukan ini dipandang unik, karena belum ada orang yang mendapat julukan yang sama sebelumnya. “Sibawaehi” berasal dari bahasa Persia, sekaligus menunjukkan bahwa ia adalah orang Persia, (sib = buah apel; waih = wangi) yang berarti wangi nya buah apel”. Adapula yang mengatakan karena kedua pipinya bagai dua buah apel
Beliau diperkirakan lahir tahun 137 H di Ahwaz (Persia), ada pula yang mengatakan bahwa ia dilahirkan di sebuah kampung Syiraz yang bernama al-Baidha’, (Persia). Beliau wafat pada usia belia pada tahun  177 H. sekitar 40 tahun. Pada usia muda ia sudah rajin mengunjungi pengajian dalam bidang fikih dan hadits. Dalam ilmu hadis  berguru kepada Hammad bin Salamah bin Dinar al-Basri (w. 167 H), seorang ahli hadis terkenal pada masanya, yang juga mendalami ilmu nahwu (gramatika) dan saraf (morfologi) serta pernah menduduki jabatan mufti kola Basra.
Ketika belajar hadis kepada Hammad, Sibawaehi memprotes gurunya tentang bacaan suatu matan hadits dari segi nahwu, namun ternyata justru Sibawaehilah yang salah. Dan tampaknya inilah awal yang memicu Sibawaih untuk mendalami bahasa Arab. Ia belajar bahasa Arab kepada beberapa orang ahli, seperti Isa bin Amr al-S|aqafi al-Bas}ri (ahli nahwu, saraf dan qira’ah, w. 149 H), al-Akhfasy al-Kabir (ahli bahasa Arab), Yunus bin Habib al-Bas}ri (ahli nahwu yang mengajar beberapa halaqah, w. 177 H), Harun in Musa al-Basri (ahli qira’ah, w. 170 H), Abu Amr al-Ala’ (ahli qira’ah, w. 154 H), dan al-Khalil bin Ahmad al- Tamim al-Farahidi (Ahli bahasa Arab dan nahwu yang paling terkenal di Basra ketika itu, VV. 175 H). Pada al-Khalil inilah Sibawaehi paling lama dan serius belajar bahasa Arab  karena itu, dapat dikatakan bahwa Sibawaehi  mewarisi seluruh ilmu gurunya ini, terutama dalam nahwu dan saraf. Hubungan antara guru dan menjadi demikian akrab, bahkan dalam perkembangan lebih lanjut mereka berdua bekerja sama dalam pengembangan bahasa Arab, dan bersama gurunya  ia menciptakan al-’arud (metrik).
Popularitas Sibawaehi sebagai seorang linguist mulai terdengar dimana-mana hingga suatu ketika ia diundang ke Bagdad untuk sebuah debat terbuka. Debat terbuka yang dihadiri Khalifah ketika itu, ternyata telah didesain sedemikian rupa untuk menjatuhkan karir Sibawaih. Di hadapan audiens dan para pakar bahasa, Sibawaehi yang mewakili mazhab Bashrah kalah berdebat dengan al-Kisai yang mewakili mazhab Kufah. Al-Kisai mengajukan pertanyaan yang sulit kepada Sibawaih kemudian yang dijadikan sebagai “dewan hakim” adalah para supporter al-Kisai sendiri. Akhir cerita Sibawaehi dinyatakan salah meskipun belakangan para pakar nahwu menganggap Sibawaehi yang benar.  Konon peristiwa ini sangat memukul Sibawaehi dan membuat dia sakit dan akhirnya meninggal dunia dalam usia muda.
  1. B. Karya Sibawaehi
Sibawaehi hanya meninggalkan sebuah buku besar yang menghimpun kaidah dan dasar-dasar bahasa Arab. Buku ini merupakan khazanah ilmu bahasa Arab yang tiada tandingannya, baik sebelum maupun sesudahnya. Oleh karena itu, buku ini masih terus dipelajari penuntut ilmu bahasa Arab sampai sekarang. Akan tetapi, karya ini tidak berjudul, tidak pula didahului dengan “pendahuluan” dan diakhiri dengan “penutup”. Bahkan pada akhir buku itu ada kesan bahwa penulis masih berusaha menambahnya. Diduga, ia wafat (sebelum sempat merampungkan karyanya. Oleh karena itu, para ilmuwan sesudahnya hanya memberi nama al-Kitab (kitab) atau kitab Sibawaehi kepada buku itu.
Kitab Sibawaehi dikarang ketika asimilasi antara bangsa Arab dan non-Arab sudah lama berlangsung. Asimilasi itu sangat berpengaruh di dalam kehidupan masyarakat, termasuk dalam bahasa. Padahal bahasa Arab ketika itu masih baru berkembang, kaidahnya belum tersusun. Dalam bidang bahasa, orang hanya merujuk kepada riwayat, pendengaran, dan kebiasaan bertutur orang Arab. Akibatnya sering terjadi kekeliruan dalam bacaan, termasuk dalam bacaan Al-Qur’an dan hadis. Waktu itu, ilmu nahwu memang sudah lahir, sejak Ali bin Abi Thalib memerintahkan Abu al-Aswad ad-Du’ali untuk menyusun ilmu nahwu buat pertama kali, Akan tetapi perkembangannya sampai masa Sibawaehi belum sempurna.
Munculnya buku Sibawaehi itu menandai era baru dalam bahasa Arab. Karya itu memberi tanda-tanda baru sehingga orang dapat menggunakannya dengan benar dan seragam. Di tangan Sibawaehi ilmu nahwu berkembang menjadi matang. Buku yang terutama berkenaan dengan ilmu nahwu, ilmu sharaf, dan gaya bahasa serta kosakata Arab ini diangkat dari penelitian yang  serius dan didukung oleh 1.050 kutipan, baik dalam bentuk syair maupun prosa. Beliau juga banyak mengutip ayat Alqur’an sementara hadits kurang mendapat tempat.
Demikian tingginya nilai karya tersebut, sehingga seluruh ahli ilmu nahwu sesudahnya masih merujuk dan berpedoman kepada karya itu. Bahkan, para ahli nahwu generasi berikutnya banyak yang menyusun buku dengan maksud memudahkan para penuntut ilmu dalam memahami karya tersebut. Mereka menyusun buku yang menerangkan dan menafsirkan kitab itu serta memberi catatan-catatan penting bagi bait-bait syair yang terdapat di dalamnya.
Para ahli nahwu yang datang sesudahnya menjuluki Sibawaehi sebagai Imam  min A’immah an-nuhat (salah seorang penghulu dalam ilmu nahwu). Saking berharganya buku ini sampai Al-Mazani berkata “Barangsiapa yang ingin menyusun  buku nahwu setelah Sibawaehi maka hendaklah ia malu”. Sementara al-Mubarrad berkata “Belum pernah ada orang yang menyusun kitab nahwu seperti yang dilakukan Sibawaehi”
  1. C. Kontribusi Sibawaehi dan Kitabnya
Sibawaehi memiliki jasa besar dalam melestarikan warisan bahasa Arab. Adapun posisinya dalam hal ini adalah:
  1. Mengkodifikasi pendapat para ulama terdahulu demikian pula riwayat-riwayat tentang bahasa Arab dalam kitabnya
  2. Bukan saja kodifikator tetapi beliau juga memiliki pendapat pribadi
    1. Berkolaborasi dengan ulama terdahulu dalam menyusun bahasa Arab
Jerih payahnya ini telah menghasilkan sebuah karya monumental yang bernama al-Kitab, yang telah menggabungkan pendapatnya dengan pendapat ulama terdahulu dan menjelaskan masalah-masalah yang masih kabur dalam nahwu serta memberinya uraian.
  1. D. Sistimatika Penulisan al-Kitab
Kebanyakan para penulis menjelaskan metode yang dia gunakan dalam menyusun bukunya pada awal bab, namun hal ini tidak terjadi dalam kitab Sibawaehi. Beliau tidak menjelaskan metode dan teknik apa yang dia gunakan dalam menulis. Oleh karena dianggap tidak sistematis sehingga sebagian orang menganggap bahwa Sibawaehi tidak mengerti metode penulisan. Dia hanya memaparkan bahasannya begitu saja tanpa ada korelasi antara satu materi dengan materi berikutnya.
Sebagian ulama lagi menganggap bahwa Sibawaehi menempuh metode yang natural berdasarkan intuisinya. Beliau mempelajari uslub ujaran pada nas-nas yang ada kemudian memberinya penilaian apakah ujaran tersebut benar atau salah, indah atau jelek. Sibawaehi juga membuat peristilahan dan klasifikasi seperti yang terlihat dalam bukunya yang disusun pada masa aktifitas filsafat dan ilmu pengetahuan sedang berkembang.
Sibawaehi memulai bukunya dengan tujuh bab pendahuluan, kemudian dia mengulas masalah kalimat dan pembentukannya. Setelah itu beliau berbicara tentang nahwu, kata turunan, morfologi dan menutup bukunya dengan pembahasan tentang fonologi bahasa Arab.
Berikut ini karakteristik kitab Sibawaehi
  1. Pendahuluan yang tujuh
    1. Bab tentang leksikologi yang mencakup pembagian kata: artikel (harf), kata benda (ism) dan kata kerja (kata kerja)
    2. Bab posisi akhir kata dalam bahasa Arab, disini beliau memaparkan tanda-tanda i’rab danbina
    3. Bab tentang musnad dan musnad ilaeh, dalam hal ini ia memberikan contoh dengan kalimat nominal (jumlah ismiyah) dan kalimat verbal (jumlah fi’liyah).
    4. Bab antara lafal dan makna, disini beliau menyebut tiga bagian: 
1)     Perbedaan 2 lafal karena perbedaan makna, contoh جلس dan ذهب   
2)     Dua lafal yang berbeda namun maknanya satu atau sama (sinonim) contoh, ذهب  dan إنطلق   
3)     Dua lafal yang sama namun maknanya berbeda (homonim)  contoh, وجدت عليه من الموجدة dan وجدت إذا أردت وجدان الضّالة 
  1. Bab tentang penyimpangan lafal. Misalnya kata يدع  dalam bentuk fi’il mudhari masih digunakan, berbeda dengan bentuk fi’il madhi-nya yang di ganti dengan kata ترك  . Demikian pula bentuk jamak dari kata زنديق  adalah زناديق  , namun yang banyak digunakan adalah زنادقة
  2. Kalimat yang mungkin dan yang mustahil. Disini beliau membaginya dalam 4 kategori
1)     Runtut dan indah misalnya, أتيتك أمس وسآتيك غداً، وسآتيك أمس
2)     Runtut namun bohong misalnya,  حملت الجبل، وشربت ماء البحر
3)     Runtut namun jelek misalnya,   قد زيداً رأيت، وكي زيداً يأتيك
4)     Mustahil dan bohong misalnya,  سوف أشرب ماء البحر أمس
  1. Bab yang mengandung syair, disini Sibawaehi berbicara tentang d{arurat al-syi’r
  2. Sintaksis
Sibawaehi menjelaskan fungsi kata dalam kalimat berdasarkan contoh bahasa baku (fusha). Setelah beliau berbicara tentang pendahuluan yang tujuh, beliau mulai membahas kalimat verbal yang kata kerjanya intransitif dan transitif, disusul kemudian kalimat nominal pada bab ibtida’ dengan mengemukakan nawasikh-nya
Berikut beberapa pandangan Sibawaehi tentang Nahwu
-         Amil adalah yang menimbulkan perubahan pada akhir kata (i’rab) dan tandanya adalah rafa’, nasab, jar dan sukun
-         Terkadang huruf jar dibuang sehingga membentuk maf’ul bi naz’I al-hafidh  
-         Kata kerja transitif yang membutuhkan 2 obyek jika dijadikan dalam bentuk pasif (majhul) maka obyek yang pertama menjadi naib al-fail (pengganti pelaku) misalnya كسي عبدُ الله الثوب 
-         Perbedaan antara hal (keterangan kata kerja) dengan maf’ul adalah bahwa hal merupakan sifat dari maf’ul
-         Kana wa akhwatuha kadang naqisah (membutuhkan predikat) dan kadang tammah (fungsinya sama dengan kata kerja biasa) misalnya كان الأمر أى وقع   dan أصبح محمد أى دخل فى الصباح  
-         Ma al-nafiyah (ما النافية) memiliki fungsi seperti fungsi laesa (ليس) misalnya ما أنا بشرا demikian pula kata لات  hanya saja fungsinya terbatas pada kata حين  misalnya لات حين مناص  
-         Masdar (verbal noun) dapat berfungsi seperti kata kerjanya misalnya ضربا زيدا   artinya إضرب زيدا  
-         Ism fail dapat berfungsi sebagai fi’l mudari yang menunjukkan waktu yang akan datang misalnya هذا ضارب زيدا غدا     
-         Bukan ya’ (يا) yang menjadi amil dalam al-munada tetapi kata yang terbuang misalnya يا عبدَ الله , amilnya terbuang yaitu أدع عبدَ الله
-         Kalimat لولا apabila diikuti oleh dhamir (kata ganti) seperti لولاك maka ia berfungsi seperti harf jar dan kata yang terletak sesudahnya menempati posisi majrur
-         Amil kadang-kadang dibuang seperti yang terjadi dalam al-isytigal misalnya زيدا كلمته  , زيدا مررت به  dan زيدا قرأت كتابه .Kata زيدا  disini menempati posisi obyek dari kata yang terbuang yang ditafsirkan dari kata kerja yang terletak sesudahnya.
  1. Derivasi
Bentuk-bentuk yang lazim didengar oleh bangsa Arab baik yang analogis maupun yang tidak. Menurut Sibawaehi kata kerja terambil dari masdar dan bukan sebaliknya. Atau dengan kata lain masdar adalah induk sementara kata kerja adalah turunan. Sementara menurut ulama Kufah mashdar diturunkan dari kata kerja. Terobosan Sibawaehi adalah sebuah analisis yang mendalam karena mashdar pada dasarnya mengandung arti peristiwa dan waktu peristiwa tersebut berlangsung sehingga terkait dengan waktu  lampau, sekarang dan akan datang. Diantara obyek derivasi adalah al-tashgir, al-nasab, bab al-waqf dan al-imalah.
  1. Morfologi
Morfologi bertujuan untuk mengaplikasikan kaedah-kaedah idgam dan i’lal, dan menjelaskan mengapa orang Arab tidak menggunakan suatu bentuk tertentu yang dianggap sulit untuk diucapkan. Morfologi membutuhkan beberapa hal:
1)     Pengetahuan terhadap bentuk-bentuk kata yang dapat diukur untuk dijadikan patokan.
2)     Pengetahuan terhadap kaedah-kaedah  idgam dan i’lal
3)     Sisi aplikasi
Sibawaehi menempuh metode dalam morfologi dengan menjelaskan bentuk-bentuk bahasa Arab yang ada untuk dijadikan patokan. Setelah selesai membahas bentuk-bentuk yang biasa didengar, ia menjelaskan idgam dan i’lal . selanjutnya beliau mengemukakan contoh tasrif yang mencapai 49 bentuk.
  1. Fonologi
Materi ini dibahas dalam bab idgam . Menurut Sibawaehi huruf arab berjumlah 29 dan kadang-kadang mencapai 35 jika didasarkan pada bacaan Al-Qur’an dan syair, dan kadang berjumlah 45 huruf jika didasarkan pada huruf yang jarang digunakan oleh orang Arab. Adapun tempat keluarnya huruf berjumlah 16 tempat.
  1. E. Paradigma Sibawaehi dalam menyusun bukunya
Sibawaehi mendasarkan penyusunan kaidah-kaidah tata bahasa Arab dengan tiga macam metode, yaitu dengan mendengar (sima’), membuat alasan (ta’lil), dan membuat analogi (qiyas).
Metode yang pertama, sima’, beliau lakukan dengan jalan mendengarkan secara langsung perkataan ahli Qur’an atau Qurra’, dan penduduk pedalaman yang bisa dipercaya kefasihannya. Dalam kitabnya Sibawaehi sering mengatakan
  • سمعنا بعض العرب يقول
  • سمعنا العرب تنشد هذا الشعر
  • سمعنا من العرب
  • كثير في جميع لغات العرب
  • عربي كثير
  • عربي جيد
  • قد سمعناهم
  • قال قوم من العرب ترضى عربيتهم
  • سمعنا من العرب من يوثق بعربيته
Beliau banyak menggunakan puisi-puisi Badui dan perkataan mereka untuk kemudian menyusun teori atau kaidah secara induktif. Dalam hal ini, Sibawaehi tidak mengindahkan para periwayat hadits karena kebanyakan dari mereka adalah orang-orang non-Arab.
Metode yang kedua, yaitu ta’lil, menyatakan adanya penyebab (‘illah) dalam i’rab. Sibawaehi dalam kitabnya sangat sering menggunakan ta’lil. Hampir seluruh masalah dia ta’lil baik yang sejalan dengan kaedah maupun yang menyimpang bahkan sampai pada masalah yang tidak ada dalam kenyataanpun dia ta’lil. Misalnya tentang fi’l mudari’, Sibawaehi bukan saja mempertanyakan mengapa fi’l mudari di-rafanasab dan jazm tetapi juga menta’lil mengapa tidak di-jar.
Metode yang ketiga, yaitu qiyas, yaitu membuat ukuran atau kaidah dari perkataan orang Arab kemudian menerapkannya dalam kasus yang lainnya. Seperti halnya ta’lil beliau juga sangat sering menggunakan qiyas. Hal ini adalah sesuatu yang wajar karena landasan utama penyusunan kaedah nahwu dan sharaf adalah qiyas. Misalnya dalam nahwu dia menganalogikan ism fa’il, ism maf’ul, dan bentuk mubalagah (hiperbola) dengan fi’l mudari. Sementara dalam saraf, semua materinya analogis. Dari konsep qiyas ini kemudian muncul istilah syaz bagi perkataan yang tidak sesuai dengan ukuran atau kaidah qiyas. Syaz dapat pula terjadi pada bacaan al-Qura’an atau qira’ah sehingga Sibawaehi banyak menolak qira’ah yang ia anggap syaz.
Melihat metode yang digunakan oleh Sibawaehi dapat dipastikan bahwa dia lebih cenderung menggunakan metode diakronis -sebuah metode yang menelusuri bahasa secara historis-, ketimbang menggunakan metode sinkronis yang meneliti bahasa pada waktu tertentu saja. Atau sering pula diistilahkan dengan metode preskriptif (mi’yari) dimana Sibawaehi selalu memakai ukuran sebelum meneliti ketimbang deskriptif (washfi) yang meneliti bahasa apa adanya.
Bahan Bacaan
E. Bosworth dkk, The Encyclopaedia Of Islam, Vol IX (Leiden:Brill, 1997)
Suplemen Ensiklopedia Islam 2, (Jakarta: Pt. Ikhtiar Baru Van Hoeve)
Abu Bakr  Muhammad Ibn Sarraj al-Nahwi, al-Ushul Fi al-Nahw, (Maktabah Misykat)
Sibawaehi, al-Kitab, (al-Maktabah al-Syamilah Versi 2)
Abu Said al-Sirafi, Syarh Kitab Sibawaehi, (Mesir: Daral-Ma’arif)
Ahmad Al-Iskandari, Al-Wasith fi al-Adab al-‘Arabi wa Tarikhuhu, (Mesir: Dar al-Ma’arif, 1916)
Syauqi DHaif, Al-Madaris An-Nahwiyyah, (Mesir: Dar al-Ma’arif, 1976)
Al-Syaekh Ahmad al-Thanthawi, Nasy’at al-Nahw Tarikh wa Asyhur al-Nuhat (Mesir: Daral-Ma’arif)
Lutz Edzard, Sībawayhi’s Observations On Assimilatory Processes And Re-syllabification In The Light Of Optimality Theory
Internet
Posted 16th November 2011 by NANANG SUNANDARhttp://nanangsunandar.blogspot.com/2011/11/kontribusi-sibawaehi.htmlkhushushon ilaa Al-Imam Siibawaihi, wa kaatib hadzihi ar-risalah NANANG SUNANDARAl-Fatihah...

1 komentar: